Manis Gurih Citarasa Pindang Kerang



Salah satu seafood yang lagi trend di jual online adalah Kerang Darah. Jenis kerang ini bisa ditemukan di pasar-pasar tradisional di Jambi. Terlebih ketika menjelang bulan purnama, biasanya banyak kerang darah yang dijual di pasar-pasar tradisonal dengan harga yang murah dan kualitas yang bagus.
Saat ini, seafood jenis ini sedang banyak peminatnya. Ada banyak penjual online yang menyediakan menu ini. Rata-rata kerang ini dimasak dengan rempah pedas manis. Ada juga yang direbus saja, dan dimakan dengan cocolan sambal kecap.

Kerang darah yang terkenal adalah yang berasal dari Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Entah kenapa, kerang yang dijual di pasar dan berasal dari daerah ini harganya sedikit lebih tinggi ketimbang kerang darah yang berasal dari Kampung laut, Tanjung Jabung Timur.

Beberapa waktu lalu saya pernah membeli keduanya, memang ada sedikit perbedaan. Kerang darah yang berasal dari Kuala Tungkal memiliki tekstur daging yang padat dan segar, sehingga jika dimasak akan menghasilkan citarasa manis khas seafood pada umumnya.

Sedangkan kerang darah dari kampung laut, tekstur daging kerang lebih cenderung biasa saja. Tapi keduanya sama-sama enak kok, hahaha..

Saya biasanya memasak kerang ini dengan rempah simpel yang biasa saya sebut dengan pindang kerang. Memasaknya tidak membutuhkan waktu yang lama, karena kerang ini sama seperti seafood lainnya, jika memasak terlalu lama, maka tekstur akan alot.

Kenapa saya lebih suka memasak kerang ini dengan pindang biasa, karena menurut saya jika kerang ini dimasak dengan banyak rempah, maka citarasa asli dari kerang itu sendiri akan hilang. Sedangkan daging krang darah yang segar jika direbus saja, rasa dagingnya manis dengan citarasa seafood yang khas tetapi tidak amis.

Resep pindang kerang ini saya bagikan, agar pembaca bisa merasakan rasa asli kerang darah. Kunci memasak kerang darah ini adalah harus dengan kerang darah yang segar. Jika memasak kerang darah yang tidak segar, maka masakan yang dihasilkan akan berbau amis pekat.

Pindang Kerang

1 kg Kerang darah segar
1 batang serai, geprek
4 siung bawang merah, iris kasar
3 buah cabai keriting iris serong
1 sdt garam kasar
Air untuk merebus

Cara membuat :

Cuci bersih kerang darah, cara mencuci : siapkan dalam baskom kerang darah, aliri dengan air mengalir, sambil disikat dengan sikat bersih, ulangi pencucian hingga kerang benar-benar bersih dan tidak ada lagi lumpur yang menempel di kulit kerang.
Masukan kerang yang sudah bersih tadi ke panci, masukan air hingga kerang terendam.
Masukan irisan bawang, serai dan garam
Masak kerang hingga mendidih, jika sudah ada kerang yang terbuka dari cangkangnya maka kerang sudah masak, kira-kira 7-10 menit memasak kerang ini.
Sajikan kerang dengan cocolan sambal kecap ataupun sambal Bangkok

Selamat mencoba yaa..

Tips :
Saat membeli kerang, Pilih kerang yang cangkangnya terbuka dan jika disentuh kerang akan menutup sendiri, itu tanda kerang masih sangat segar
Jangan terlalu banyak memberi garam, karena kerang darah sendiri mengandung garam, jadi jika terlalu banyak, maka akan sangat asin saat dimasak
Jika menginginkan citarasa kerang segar, maka matikan api ketika sudah ada 1-2 kerang yang terbuka

Jangan terlalu lama merebut kerang, karena citarasanya akan hilang, dan daging kerang cenderung menjadi agak alot.

Komentar

Postingan Populer